Text
Menjamin Integritas Keuangan: Peran Audit Dalam Pelaporan (Pendekatan pada standar audit internasional)
Buku ini menguraikan peran vital audit dalam memastikan bahwa laporan keuangan disajikan secara akurat, dapat diandalkan, dan sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku umum. Dengan pendekatan yang terstruktur, pembaca diajak memahami tahapan-tahapan kunci proses audit, mulai dari perencanaan, pelaksanaan pengujian transaksi dan saldo akun, hingga penerbitan laporan audit. Pembahasan dalam buku ini mencakup tujuan audit yang terkait dengan transaksi, saldo akhir akun, serta penyajian dan pengungkapan informasi. Selain itu, buku ini mengupas asersi manajemen, evaluasi risiko pengendalian, dan hubungan antar siklus laporan keuangan sebagai komponen penting dalam menilai kewajaran laporan keuangan. Dengan menjelaskan konsep-konsep seperti pengendalian internal, tanggung jawab auditor, dan pengelolaan risiko audit, pembaca diajak untuk memahami bagaimana auditor memberikan jaminan yang memadai atas laporan keuangan. Ditulis dengan gaya bahasa yang mudah dipahami, buku ini sangat relevan bagi mahasiswa, praktisi akuntansi, serta siapa pun yang ingin mendalami pentingnya audit sebagai landasan transparansi dan akuntabilitas keuangan. Dengan pembahasan yang sederhana dan praktis untuk dipahami, diharapkan buku ini dapat memberikan pemahaman pentingnya peran audit dalam menjaga integritas pelaporan keuangan.
78903 | 657.45 JHO m | Library Lantai 3 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain