Text
Pengganggaran Perusahaan : Teori Dan Aplikasi
Buku ini didisain untuk memperkenalkan tentang dasar-dasar penganggaran. Penyusunan anggaran adalah suatu tugas yang bersifat teknis. Anggaran memiliki dampak langsung terhadap perilaku manusia. Anggaran menjelaskan kepada orang-orang mengenai apa yang diharapkan dari mereka dan kapan hal tersebut harus sudah dilakukan. Anggaran menetapkan batasan terhadap pada apa yang dapat dibeli dan berapa banyak yang dapat dibelanjakan. Anggaran membatasi tindakan manajemen. Anggaran merupakan alasan mengapa kinerja manajer dipantau secara kontinu dan standar terhadap mana hasil kinerja dibandingkan. Anggaran dan akuntansi memiliki kaitan yang erat di mana akuntansi menyajikan data historis yang sangat bermanfaat untuk mengadakan estimasi-estimasi yang akan dituangkan dalam anggaran, yang nantinya akan dijadikan sebagai pedoman kerja di waktu yang akan datang. Jika suatu perusahaan menetapkan tujuan untuk memperoleh pangsa pasar yang lebih besar, meningkatkan laba, dan memperbaiki citra perusahaan di antara pelanggan, maka anggaran perusahaan tersebut seharusnya membuat komitmen atas sumber daya yang diperlukan untuk mencapai tujuan ini. Singkatnya, anggaran sebaiknya menjadi cetak biru keuangan mengenai bagaimana perusahaan diharapkan untuk beroperasi.
73259 | 658.154 BHA P | Library Lantai 3 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain