Text
Kawasan Industri Berwawasan Lingkungan (Eco-Industrial Park)
Industri vs Lingkungan, banyak pihak yang selalu memandang seperti itu, bahwa ketika kita mulaimembicarakan hubungan industri dengan kondisi lingkungan, akan selalu menjadi perdebatan dengan hasil akhirnya selalu berkesimpulan bahwa kedua hal tersebut akan sangat sulit untuk bisa berjalan seiring. Sektor industri dipandang sebagai penyebab utama kerusakan lingkungan. Sementara itu, ketika industri diharuskan untuk peduli terhadap lingkungan, para kalangan industri akan sudah memasang image bahwa mereka akan dihadapi pada sumber biaya baru, yang akan mengekang mereka untuk memperoleh keuntungan dalam bisnis mereka serta meraih pasar yang lebih luas.
Tapi hal tersebut dibantah dalam buku ihi. Buku ini memberikan wawasan baru bagi para pelaku industri dan mencoba memaparkan berbagai fenomena-fenomena global perkembangan bisnis yang menunjukkan bahwa peduli terhadap lingkungan adalah mutlak bagi pelaku bisnis untuk bisa bersaing dan merebut pasar bagi bisnis- bisnis masa depan. Buku ini juga memberikan bukti-bukti bahwa peduli terhadap lingkungan akan mendorong peningkatan efisiensi, pengurangan biaya, dan bahkan tambahan penerimaan bagi pelaku bisnis melalui pemanfaatkan potensi limbah dengan konsep ekologi industri Eco-Industrial Park). Buku ini akan membuka cakrawala baru pembaca, bagaimana mewujudkan sektor industri yang paling ideal sebenarnya melalui ide-ide yang sangat simple dan kreatif.
Untuk itu, buku ini akan sangat berguna bagi para pelaku bisnis, pengembang kawasan industri dan para pemerintah daerah yang ingin membangun sektor-sektor industri mereka, dan menjadikan sektor industry tersebut sebagai industri yang memiliki kemampuan untuk bersaing secara berkelanjutan.
59515 | 711 DJA K | Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain